Selasa, 21 Maret 2017

admin

Kiat Memecahkan Persoalan Rumah Tangga #2


Artikel ini lanjutan dari tulisan sebelumnya, bisa diakses di sini

6. Peka
Dalam membina kehidupan rumah tangga jangan sekali-kali kita meninggalkan kepekaan yang kita miliki. Bahkan sebaiknya terus asah kepekaan itu terutama kepekaan terhadap lingkungan keluarga, bertetangga, bermasyarakat dan segala seluk beluk kita sendiri. Jika kita belum memiliki cukup kepekaan , segeralah belajar untuk membuka wawasan, pengertian , dan pergaulan. Yang penting jangan menjadi suami / istri yang menutup diri terhadap dinamika berumah tangga.

7. Berani Mengambil Resiko
Seringkali pilihan sulit menghadang saat kita berniat memecahkan suatu masalah, tak jarang suatu keputusan berbenturan dengan resiko. Untuk itu harus berani mengabil sebuah keputusan dan ketegasan tanpa mengorbankan keutuhan dan keharmonisan rumah tangga dengan cara meminimalisir risiko dan sikap proporsional dan kekeluargaan.

8 Pantang Menyerah
Sikap optimisme dan kreatif adalah merupakan sebuah kunci sukses dalam setiap menyelesaikan masalah . Dengan bersikap optimis dan kreatif akan bisa menyelesaikan segala permasalahan serumit apapun dengan hasil yang maksimal dan tidak kenal menyerah.

9 Bijaksana dan Arif dalam Bertuturkata
Perang kata-kata mungkin sering di lakukan atau sering dijumpahi didalm rumah tangga, biasa berargumentasi dengan tujuan yang beragam, ada yang egois –menang sendiri , menutupi aib sendiri dengan mengumbar aib pasangan. Bila itu yang terjadi bukannya menyelesaikan masalah namun menambah masalah. Bijaksana dan arif dalam bertutur serta dewaa dalam berfikir akan mendukung menyelesaikan masalah

10 Belajar dari Pengalaman
Berangkat dari sebuah pepatah pengalaman adalh guru yang sangat berharga, tentu bukan berarti berpaling kebelakang untuk pesimis memandang kedepan, kegagalan dalam menyelesaikan sebuah masalah merupakan hal yang terpenting dalam mengambil pelajaran untuk menyelesaikan masalah-masalah kedepan, dan tidak mengulangi kekeliruan, cara menyelesaikan masalah.

Disamping kiat / tips diatas sabagai hamba Allah yang beriman dan bertaqwa tentu harus berikhtiar, berupaya, berusaha dan berdo’a untuk memohon petunjuk dan bimbingan tabah dalam menghadapi masalah / cobaan yang dihadapi dalam kehidupan termasuk dalam berumah tangga.

• Materi Suscatin tanggal, 15 Agustus 2006 di Kandepag Kota Malang

admin

Tentang admin -

KUA Blimbing Kecamatan Kota Malang Jawa Timur Indonesia, terletak di Jalan Indragiri IV/11 Kelurahan Purwantoro Kecamatan Blimbing Kota Malang, Jawa Timur. Jam Layanan : 08.00 - 16.100 WIB Nomor Telepon yang bisa Anda Hubungi: (+62 341) 471.104

Subscribe to this Blog via Email :

Silahkan tulis dengan nama dan alamat email yang jelas jika ingin mendapatkan respon